Gempa Guncang Lombok Barat dan Sumbawa

Gempa bumi kembali mengguncang sejumlah wilayah di Indonesia. Berdasarkan laporan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) hingga pukul 19.30 WIB, ada dua gempa yang terjadi hari ini, Minggu (2/7/2023).

Kedua lindu masing-masing di Kabupaten Sumbawa dan Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB). 

Saat gempa mengguncang Sumbawa dengan magnitudo 5 pada dini hari tadi, tepatnya pukul 01:44:18 WIB, sejumlah wilayah ikut merasakan getarannya. Seperti Sumbawa dan Sumbawa Barat dalam skala II MMI (Modified Mercalli Intensity) dan Kabupaten Bima III MMI.

“Pusat gempa berada di laut 71 km Timur Laut Sumbawa,” kata BMKG di info gempa hari ini, Minggu.

Ada pun lokasi gempa terletak pada koordinat titik 7,89 LS (Lintang Selatan) dan 117,66 BT (Bujur Timur) dengan lindu berada di kedalaman 31 kilometer. Gempa dilaporkan tak berpotensi tsunami.

Sementara, gempa bumi lainnya terjadi di Lombok Barat. Gempa tersebut memiliki magnitudo 3,3 dan terjadi pada pukul 07:57:11 WIB. 

Pusat lindu dilaporkan BMKG berada pada koordinat titik 8,55 LS dan 115,87 BT. Atau lebih tepatnya di 33 km barat laut Lombok Barat dengan pusat gempa terjadi di laut dengan kedalaman 23 kilometer.

Ada pun sejumlah wilayah yang ikut merasakan getarannya antara lain Mataram dan Lombok Barat III MMI, sedangkan Lombok Utara II-III MMI. *

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.