Palu, Harianpos – Kepemimpinan di Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu resmi berganti dalam sebuah acara serah terima jabatan yang digelar pada Jumat (31/1/2025).
Acara tersebut berlangsung di Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu, ditandai dengan penandatanganan berita acara, penyerahan tongkat kepemimpinan, serta penyerahan bendera pataka dari Andrias Hendrik Johannes kepada Muh. Rizal, S.H.
Setelah mengabdi selama kurang lebih empat tahun sebagai Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu, Andrias Hendrik Johannes kini digantikan oleh Muh. Rizal, S.E., yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Mamuju.
Selain pergantian kepala kantor, rotasi jabatan juga terjadi pada posisi Kepala Sub Seksi Sumberdaya, di mana Muhammad Syahran Laturua, S.E. menyerahkan tugasnya kepada Afrisal Soelaiman, S.E.
Dalam sambutannya, Andrias Hendrik Johannes menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pegawai atas kerja sama yang telah terjalin selama masa kepemimpinannya.
Ia juga menyampaikan permohonan maaf apabila selama bertugas terdapat kata-kata atau tindakan yang kurang berkenan.
Ia berpesan agar seluruh pegawai tetap semangat dalam bekerja, menjaga profesionalisme, serta meningkatkan solidaritas untuk memajukan Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu.
“Tetap semangat menggapai cita-cita yang lebih tinggi, patuh, dan jalin kerja sama yang baik dengan pimpinan baru. Saya yakin Pak Rizal bisa membawa Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu ke arah yang lebih baik dan maju,” ujarnya.
Sementara itu, Muh. Rizal, S.H. dalam sambutannya menekankan bahwa tugas seorang kepala kantor bukan hanya mengelola sumber daya, operasi, maupun administrasi umum, tetapi juga bertanggung jawab atas pembinaan pegawai serta keluarga besar kantor. Ia mengajak seluruh tim untuk bekerja sama demi kemajuan Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu.
“Terima kasih kepada Bapak Andrias Hendrik Johannes atas dedikasi dan kepemimpinannya. Kami semua mendoakan yang terbaik untuk beliau dalam tugas barunya di Kantor Kelas A Ambon sebagai Kepala Sub Bagian Sumberdaya. Semoga semakin sukses dan selalu diliputi kebahagiaan,” ungkapnya.
Acara diakhiri dengan penyerahan cendera mata serta sesi foto bersama seluruh pegawai dan Dharma Wanita Persatuan Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu.*