Jelang IKN, Calon Investor Lirik Potensi Sulteng

Palu, Harianpos – Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) tampak mendapatkan perhatian serius dari calon investor terutama menjelang peresmian Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan, apalagi setelah daerah ini ditunjuk sebagai kawasan pangan Nusantara.

Keseriusan ini dibuktikan dengan kunjungan puluhan calon investor dari tim Marves Kementerian Investasi ke kediaman Wakil Gubernur Sulteng, Ma’mun Amir, Ahad (13/11/2022).

Bacaan Lainnya

Dikesempatan itu, Wagub mewakili Pemerintah Provinsi sulteng menyampaikan apresiasi atas kunjungan para calon investor ini. Ia mengaku tidak meragukan atas investasi dari tim Marves Kementerian Investasi tersebut.

Ia berharap adanya investasi dapat meningkatkan kesejahteraan serta menurunkan angka kemiskinan di Sulteng.

Ma’mun mengatakan, IKN akan menjadi skala prioritas melalui semua sektor. Olehnya, pihak Pemerintah Provinsi telah menawarkan transportasi laut, infrastruktur, pelabuhan dan sebagainya guna mendukung investasi.

“Provinsi Sulawesi Tengah memiliki aneka komoditi unggulan berupa aneka hasil pertambangan, kawasan food estate, cold storage dan sebagainya, untuk itu para investor diharapkan tidak ragu menanamkan investasi serta merekrut masyarakat setempat,” beber Wagub.

Sementara, Datu Wajar Lamarauna menjelaskan, kehadiran para tim tersebut baik investor maupun yang berminat terhadap wilayah Kawasan Pangan Nusantara di desa Talaga kecamatan Dampelas kabupaten Donggala hadir menemui bapak Wakil Gubernur dengan tujuan meminta pikiran, pandangan dan wejangan.

“Diharapkan kehadiran investasi dapat menciptakan lapangan pekerjaan,” ungkap Datu Wajar Lamarauna.

Pihaknya memberikan apresiasi atas dukungan pengembangan kawasan pangan Nusantara berupa pembukaan ruas jalan sepanjang 12 km, penyediaan air baku, listrik, dan sebagainya.

Diakhir pertemuan, para tim Marves Kementerian Investasi melalui Group Partner Raya Nahot Parsadaan Napitupulu dan Berlin Haposan Manurung juga mengungkapkan terima kasih dan apresiasi atas sambutan hangat dari Wakil Gubernur Sulawesi Tengah.***

Sumber : Humas Pemrov Sulteng

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.