Palu, Harianpos – Metro TV mengadakan dialog. Dialog yang dimulai pukul 09.05-09.30 WIB ini ditayangkan Program Selamat Pagi Indonesia, bertemakan “Sulteng : Semua Bisa Investasi”, bertempat di Jl Pilar Mas Raya, Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta, pada Jum’at (17/11/2023).
Sambil menunggu siaran live, Gubernur H.Rusdy Mastura berbincang bersama Sales & Marketing Director Metro TV Meniek Andini.
Gubernur H.Rusdy Mastura menuturkan target Investasi yang ditetapkan pemerintah pusat melalui Kementerian Investasi / Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) RI ke Provinsi Sulawesi Tengah untuk tahun 2023 sebesar Rp. 111.68 Triliun, naik lebih dari 2 (dua) kali lipat dari tahun sebelumnya, yakni Rp. 53.09 Triliun.
“Dari target tersebut, Realisasi Investasi Provinsi Sulawesi Tengah untuk periode Januari-September 2023 mencapai Rp. 83,61 Triliun dan telah menyerap 33.142 tenaga kerja Indonesia. Capaian ini menempatkan Sulawesi Tengah diposisi ke 4 secara nasional, di bawah Jawa Barat, DKI Jakarta dan Jawa Timur,” ucapnya.
Untuk kab/kota se Sulteng, realisasi investasi terbesar dimulai dari : Kabupaten Morowali, Kabupaten Morowali Utara, Kabupaten Banggai, Kabupaten Donggala dan Kota Palu.
Ia pun optimis realisasi Investasi Sulawesi Tengah bisa tembus Rp. 111.68 Triliun pada Desember 2023 dan dapat menyerap lebih dari 40.000 tenaga kerja Indonesia.
Sementara Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah mengalami kenaikan yang sangat signifikan dari Rp. 900 M tahun 2021 menjadi Rp.1.955.221.037.883 tahun 2023.
Untuk Dana Bagi Hasil (DBH) pajak perimbangan pusat dan DBH PNBP APBD perubahan 2023 sebesar Rp.540.722.718.000.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, Ekonomi Sulawesi Tengah pada triwulan III tahun 2023 tumbuh sebesar 13,06 % dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Sulteng menyentuh angka 70,28 % tahun 2022.***